Umroh gratis itu bisa part 2

Lanjutan..

Pada artikel sebelumnya kita sudah membahas cara perhitungan harga umroh secara umum dengan berbagai pertimbangan yg mungkin bisa dipakai agar harga biaa murah. Nah sekarang kita akan bahas kira kira kalau umroh gratis itu betul betul bisa atau hanya sebuah penawaran yang tidak masuk akal. Pertama tama kita harus tahu dulu definisi umroh gratis itu apa. Gratis dalam arti sesungguhnya ialah tanpa membayar sepeserpun dari keberangkatan sampai tiba ditanah air.
Ada beberapa contoh orang bisa naik haji atau umroh secara gratis seperti pemenang hadiah undian dari perusahaan, atlit yg memperoleh medali tertentu dalam lomba, siswa yg berprestasi dan lain sebagainya. Semua itu bisa umroh dengan gratis tanpa mengeluarkan biaya apapun.
Adapun umroh gratis yang saya akan bagi kali ini adalah orang biasa yang bukan atlit, bukan siswa berprestasi atau apapun yg sudah dijelaskan di atas. Setiap ada keinginan pasti ada jalan, setidaknya itu adalah pribahasa yang bisa kita pakai untuk penyemangat. Lalu bagaimana caranya agar kita bisa melakukan umroh yg gratis ini?
Mungkin anda sudah tahu bahwa setiap trabel umroh memiliki sistem penjaringan jamaah yang berbeda beda mulai dari arisan berantai, tanungan umroh, talangan umroh, atau bisa.juga melalui marketing umroh dengan fee tertentu. Nah cara ini yang bisa kita tekuni agar bisa mencapai tujuan kita untuk umroh secara gratis. Menjadi marketing umroh terbilang susah apalagi bila anda tidak pernah pergi umroh. Tapi hal ini bisa diatasi dengan banyak membaca dan belajar dari buku buku manasik. Berikut ini saya akan  bagikan beberapa tips agar bisa menjaring jamaah untuk umroh.
1. Lakukan penelitian ke travel yang memiliki reputasi yang kredibel dan sudah berpengalaman, agar jika kita mendapat jamaah bisa dipertanggung jawabkan.
2. Bandingkan beberapa travel yang ada untuk mengetahui mana travel yang memiliki fee paling besar, biadanya rentan fee nya USD 25 samapai dengan USD 100 per jamaah.
3. Carilah travel yang memiliki paket paling murah karena menjual paket yang murah akan jauh lebih cepat berhasil.
4. Bersabar dan tetap bersabar serta berdoa agar niat menunaika umroh bisa dikabulkan.
5. Jangan pernah menjanjikan hal hal yang terlalu muluk diluar yang dijanjikan perusahaan travel umroh.
6. Perbanyak pengetahuan tentang umroh dan lokasi lokasi ziarah di makkah dan madinah.
Apabila anda sudah melakukan hal hal tersebut InsyaAllah jalan menuju baitullah akan semakin terbuka.
Semoga tips di atas bisa dilakukan dengan semangat dan istiqomah.
Bila ada yang ingin ditanyakan silakan tinggalkan koment.